Minggu, 08 Juni 2008

Materi Perkuliahan MIS


Sistem Informasi
Tugas yang pertama ini mengenal tentang penerapan sistem informasi, tugas yang saya kerjakan mengenai pemberitahuan bencana dengan aplikasi GIS, dalam hal ini jika ada bencana datang seperti angin topan maka dapat diberitahukan lebih cepat pada daerah terpencil.


Knowledge Management
Knowledge management yang saya tau ialah pemindahan informasi, cara atau keahlian seseorang yang ahli kedalam informasi yang dapat dipahami oleh siapapun. Tugas saya yaitu The Chevron Way, Chevron mempunyai cara untuk menyimpan data tentang sumur yang pertama kali mereka buat di area yang baru, data tersebut menjadi acuan untuk mengebor sumur berikutnya agar bisa lebih cepat dan menghemat biaya



E commerce dan Electronic data interchange (EDI) & E-Commerce

E-Commerce sudah sering kita dengar yaitu suatu aktifitas untuk transaksi online menggunakan internet sehingga dimana saja dan kapan saja kita bisa bertransaksi.

E-commerce types:
-Business to Consumer (B2C)
-Business to Business (B2B)

Benefit from e-commerce:
-Improve costumer service
-Improve relationship with supplier
-Increase economic return

Three constraints on e-commerce:
-High cost
-Security concern
-Immature or unavailable software

Sedangkan EDI ialah suatu sistem yang memudahkan perdagangan, melalui sistem ini penyalur dapat mengetahui kapan harus mengirim produknya.EDI adalah sebuah protokol komunikasi yang digunakan secara otomatis untuk pertukaran informasi bisnis secara elektronik antara perusahaan yang berbeda (B2B communication)
EDI pertama kali diluncurkan oleh kelompok kerja industri transportasi yang disebut TDCC (Transportation Data Coordinating Committee) pada tahun 1975, walau EDI pertama kali digunakan oleh industri ini akan tetapi penggunaannya cepat menyebar ke industri lainnya.

Tujuan EDI adalah untuk mengurangi transaksi secara pertemuan intensif para buruh dalam hal bisnis yang kompleks , seperti pekerjaan tulis menulis yang menghabiskan waktu mereka



Barcode

Melalui tugas mengenai barcode ini saya mendapat banyak manfaat, karena saya selain mengetahui lebih banyak mengenai barceode yang sering dan selalu saya jumpai diproduk yang dibeli disupermarket yaitu berupa susunan garis vertikal hitam dan putih dengan ketebalan yang berbeda, sangat sederhana tetapi sangat berguna, dengan kegunaan untuk menyimpan data-data spesifik misalnya kode produksi, tanggal kadaluwarsa, nomor identitas dengan mudah dan murah. Saya juga mengetahui cara membacanya, dan juga jenis-jenis barcode yang saya pikir sama saja. Jenis-jenis barcode satu dimensi itu antara lain : Code 39 (code 3 of 9) digunkan untuk inventory, asset tracking dan digunakan pada tanda pengenal identitas, Code 128 digunkan untuk shipping and warehouse management (pangaturan maskapai pelayaran dan pengelolaan gudang), Interleaved 2 of 5 digunkan untuk aplikasi industri dan laboratorium, UPC (Universal Product Code) digunakan untuk pelabelan pada produk-produk kecil/eceran (retail product labeling). Simbol ini dibuat untuk kemudahan pemeriksaan keaslian suatu produk. Dimana ukuran dari kode baris tersebut dapat diperbesar maupun diperkecil dari ukuran nominalnya tanpa tergantung dari mesin yang membaca. Saya juga belajar membuat Barcode untuk pelabelan produk, dimana saya memcoba membuat barcode aksesoris gelang menggunakan barcode jenis UPC.



Bussiness Process
Business process adalah desain alur kerja dan proses dalam dan antar organisasi dalam perusahaan. Bussiness process ini bermanfaat untuk meningkatkan efisiensi dalam perusahaan jika desain itu benar dan dilakukan improvement.

Tidak ada komentar: